Perbedaan Perumahan dan Permukiman Dari Beberapa Aspek

Perbedaan Perumahan dan Permukiman Dari Beberapa Aspek

Pada kesempatan kali ini kami akan membahas tentang perbedaan perumahan dan permukiman. Agar kamu bisa mengetahui bahwa kedua hal ini memiliki beberapa perbedaan makna.

Permukiman merupakan sebuah kawasan lingkungan hidup baik di desa ataupun sebuah kota dan kawasan ini dijadikan sebagai tempat tinggal bermasyarakat. Di Dalam UU RI No. 1 Tahun 2011 tentang perumahan, permukiman dan rumah tertera dengan jelas bahwa perumahan dan permukiman memiliki makna yang berbeda. Untuk lebih jelas, yuk simak penjelasan perbedaan perumahan dan permukiman di bawah ini!

Pengertian Permukiman

Permukiman memiliki arti daerah yang difungsikan untuk tempat bermukim masyarakat sebuah negara. Berdasarkan Undang-Undang RI Nomor 1 Tahun 2011 di pasal 1 Ayat 4 BAB I, permukiman adalah bagian dari lingkungan hidup di luar kawasan lindung, baik di kawasan kota ataupun kawasan desa yang mendukung penghidupan dan perikehidupan.

Perbedaan Perumahan dan Permukiman

Untuk lebih jelas tentang perbedaan perumahan dan permukiman yang memiliki konsep berbeda. Kamu bisa melihat di Undang Undang Nomor 1 Tahun 2011 yang menjelaskan tentang perbedaan perumahan dan permukiman sebagai berikut :

Perbedaan berdasarkan definisinya, Perumahan memiliki arti kumpulan rumah sebagai bagian dari sebuah permukiman. Sedangkan permukiman adalah bagian dari lingkungan hidup di luar kawasan lindung, bisa di kawasan kota ataupun desa.

Perbedaan dari segi fungsi, perumahan adalah lahan yang difungsikan sebagai upaya pemenuhan kebutuhan rumah layak huni. Sedangkan permukiman yaitu lingkungan tempat hunian dan kegiatan yang mendukung penghidupan dan kehidupan masyarakat.

Perbedaan dari skala, permukiman memiliki kawasan yang lebih besar. Di dalam kawasan permukiman bisa terdiri dari beberapa lahan perumahan. Jadi perumahan merupakan bagian kecil dari permukiman.

Tujuan Adanya Permukiman

Permukiman terbentuk buhan hanya difungsikan sebagai tempat tinggal saja. Tetapi pembangunan kawasan permukiman juga merupakan teknik yang digunakan untuk memenuhi tujuan dan maksud tertentu.

Pemerintah membangun sebuah pemukiman yang baik memiliki tujuan agar bisa menyediakan sarana dan prasarana serta fasilitas umum yang bisa menunjang aktivitas masyarakat dengan baik di tingkat desa maupun kota.

Tujuan dibentuknya kawasan permukiman juga tercantum didalam UU RI Nomor 1 Tahun 2011. Tujuan pembentukan kawasan permukiman adalah sebagai pemenuhan hak masyarakat atas hunian yang layak di sebuah lingkungan yang aman, sehat, teratur, serasi dan memiliki kepastian bermukim.

Syarat Kawasan Permukiman Yang Sehat

Seperti yang telah dijelaskan di atas, bahwa permukiman dibentuk oleh pemerintah agar bisa memberikan lingkungan yang sehat kepada masyarakat. Syarat kawasan permukiman yang sehat adalah sebagai berikut :

Memiliki Sarana dan Prasarana yang Memadai

Sarana dan prasarana yang dibuat dan disediakan pemerintah harus memberikan kemudian masyarakat untuk melakukan aktivitas sesama warga atau minimal dalam ruang lingkup keluarga kecil. Contohnya adalah menyediakan sarana dan prasarana seperti :

  • Taman bermain yang aman
  • Drainase yang baik
  • Konstruksi jalan yang layak dan memadai
  • Pembangunan trotoar untuk pejalan kaki dan penyandang disabilitas
  • Pembangunan jembatan dengan pagar yang aman
  • Tempat pembuangan limbah dan sampah keluarga
  • Infrastruktur instalasi listrik yang baik
  • Penyediaan lampu penerangan

Kualitas Tanah dan Udara Yang Baik

Kawasan permukiman yang sehat juga harus memiliki kualitas tanah dan udara yang baik. Kawasan permukiman harus terbebas dari kandungan timah hitam yang berlebih dan terbebas dari gas beracun.

Lokasi Kawasan Permukiman Yang Baik

Syarat kawasan permukiman yang sehat selanjutnya adalah lokasi lahan untuk pemukiman harus baik. Contoh lokasi kawasan permukiman yang baik adalah :

  • Kawasan permukiman yang dibangun jauh dari daerah rawan bencana
  • Bukan daerah tempat pembuangan akhir atau TPA
  • Memiliki akses ke sarana umum yang mudah seperti sekolah, rumah sakit, pasar, minimarket dan lainnya
  • Lokasi permukiman memiliki kualitas air bersih yang baik untuk mandi, masak dan minum.
Share this Post:
Posted by asriland
Image

Asri.land