Software Untuk Mewarnai Rumah

Software Untuk Mewarnai Rumah

Setelah desain rumah jadi biasanya klien akan meminta Anda untuk menentukan warna cat rumah yang sesuai untuk di gunakan atau di aplikasikan pada rumah klien Anda. Memilih cat yang cocok untuk sebuah rumah menjadi hal yang susah-susah gampang karena terkadang warna cat tidak selalu cocok dengan bentuk rumah maupun keadan alam sekitar. Pilihan cat merupakan hal yang sangat penting dan tidak dapat di sepelekan begitu saja. Karena jika Anda sampai salah membeli cat dan ternyata tidak cocok warnanya maka akan terjadi pemborosan pengeluaran Anda. Oleh karena itu ada baiknya Anda menggunakan beberapa software di bawah ini untuk membantu Anda menentukan warna cat yang cocok untuk rumah Anda.

  1. Software Avian Brands

Produsen cat terkenal avian juga membuat sebuah software yang bisa membantu Anda untuk menentukan warna cat yang cocok Anda gunakan untuk mengecat rumah Anda. Tidak hanya itu software ini juga berisi beragam informasi baik itu artikel, tips, hingga tata cara cat rumah yang tentunya sangat berguna bagi seorang desainer. Software avian brands juga akan membantu untuk menentukan anggaran atau pengeluaran keuangan Anda untuk membeli beberapa cat yang akan Anda gunakan.

  1. Software Plascon Visualiser

Mungkin belum banyak orang atau desainer yang tahu tentang cat unik dengan warna indah yang ada di pasaran. Software plascon visualiser merupakan software yang akan membantu Anda untuk memilih cat dengan kualitas terbaik. Software ini juga bisa Anda gunakan untuk menghitung jumlah pengeluaran yang akan Anda gunakan. Hebatnya software ini juga dapat membandingkan pengeluaran Anda dengan menggunakan merek satu cat denganĀ  cat yang lain.

  1. Software Home Painting Idea

Software home painting idea merupakan sebuah aplikasi yang bisa Anda gunakan untuk melihat apakah rumah yang Anda bangun cocok dengan perpaduan warna cat yang ingin Anda gunakan. Tidak hanya itu software ini juga akan membantu Anda dalam pemilihan furniture rumah yang Anda akan Anda gunakan. Fitur yang sangat lengkap dan tools yang mudah untuk di gunakan membuat software ini menjadi software terbaik untuk menentukan wana cat rumah Anda.

  1. Software Renovations 3D

Sama dengan software home painting idea software renovations 3D merupakan sebuah software yang bisa membantu Anda untuk memilih warna cat yang paling sesuai dengan rumah Anda sehingga rumah Anda akan terlihat sangat indah. Sama seperti namanya software renovations 3D juga bisa membantu Anda yang sedang ingin melakukan renovasi rumah. Di dalam software ini terdapat berbagai macam pilihan tools sepert furniture dan cat. Sehingga Anda dapat melihat visualisasi bentuk rumah Anda dengan perpaduan cat dan furniture yang Anda gunakan.

  1. Software Icolor Visualizer

Bagi Anda yang belum mempunyai inspirasi tentang warna cat apa yang akan Anda gunakan software icolor visualizer ini akan membantu Anda untuk menentukannya. Dimana Anda dapat melihat gambar ruangan interior di dalam rumah Anda dari hasil perpaduan cat yang Anda kreasikan. Sehingga Anda akan lebih tahu perpaduan warna cat yang mana yang paling cocok. Kemudian Anda tinggal menentukan apakah cat tersebut sesuai dengan keadaan furniture yang ada di dalam rumah Anda.

Dengan menggunakan beberapa software untuk mewarnai rumah di atas maka Anda akan lebih mudah dalam menentukan warna cat apa yang Anda cocok untuk Anda gunakan untuk rumah Anda. Selamat berkreasi dengan warna cat rumah Anda.

Share this Post:
Posted by dony ardiansyah
Image