Software Desain Furniture Terbaik

Software Desain Furniture Terbaik

Memiliki hasil desain yang menajubkan tetapi di buat dengan cukup mudah adalah impian bagi sebagian besar desainer. Kesalahan yang tidak sengaja terjadi ketika menggambar sebuah desain bisa merusak seluruh desain tersebut. Hal ini bisa Anda minimalisir dengan cara menggambar desain menggunakan software untuk desain. Kini ada banyak sekali jenis software untuk desain furniture yang akan membantu Anda membuat desain dengan cepat, mudah dan tentunya hasil yang maksimal. Adapun 5 software untuk desain furniture dengan kualitas terbaik adalah sebagai berikut.

  1. Software Sketch Up

Bagi Anda yang ingin menggambar berbagai macam desain mulai dari rumah, apartemen hingga desain interior bangunan software sketch up ini sangat cocok untuk Anda. Software satu ini juga bisa menghasilkan sebuah gambar yang sangat bagus bahkan sangat mendetail. Software ini juga cocok untuk desainer pemula yang belum pernah mencoba software untuk desain interior karena tools yang sederhana dan mudah di pahami serta user interface yang sangat friendly membuat desainer pemula tidak akan kesulitan menggunakan software ini.

  1. Software PRO100 Furniture Design

Jika Anda seorang desainer yang sedang mencari software desain dengan sistem visualisasi yang bagus maka software PRO 100 furniture design ini jawabannya. Dimana selain bisa menyajikan sisi visual yang sangat bagus aplikasi ini juga dapat menyajikan hasil desain yang mendetail. Teknologi 3D yang ada pada software ini akan mempermudah Anda dalam pembuatan desain furniture impian Anda.

  1. Software Solid Works

Software solid works menjadi software untuk desain furniture terbaik di kelasnya hingga saat ini. Di dalam software ini ada pilihan berbagai macam furniture mulai dari yang berbahan dasar kayu hingga stainless steel sehingga Anda lebih bisa leluasa untuk memilih jenis furniture apa yang akan Anda gunakan. Software ini bisa Anda gunakan untuk mendesain berbagai macam furniture seperti kursi, meja, lemari makanan dan masih banyak lagi. Memiliki teknologi 3D dan bisa membuat simulasi furniture sebelum Anda membuatnya akan semakin memermudahkan Anda untuk membuat desain tatanan furniture yang Anda inginkan.

  1. Software CAD Pro Furniture Design

Kelebihan utama yang di miliki oleh software CAD pro furniture design adalah Anda bisa mendesain sebuah furniture yang di hasilkan dari scan gambar. Sehingga ketika Anda memiliki sebuah gambar jadi dimana ada furniture yang Anda inginkan maka hanya dengan scan gambar tersebut saja Anda sudah mulai bisa melakukan desain furniturenya. Selain itu software ini juga memungkinkan Anda untuk menyimpan file dalam bentuk PDF, blueprint atau bisa juga untuk langsung Anda kirim melalui email. Software CAD menjadi salah satu software terbaik untuk membantu Anda mendesain sebuah furniture.

  1. Software Sketch List 3D

Bagi Anda yang suka mendesain furniture dengan bahan dasar kayu atau memang Anda bekerja sebagai desainer furniture kayu maka sketch list 3D adalah pilihan software furniture yang sangat tepat untuk Anda. Dengan menggunakan software ini Anda bisa membuat sebuah furniture dari kayu sesuai dengan keinginan Anda. Teknologi 3D yang ada pada software ini akan membuat hasil desain Anda terlihat lebih nyata dan hampir sama seperti aslinya.

5 software desain furniture tersebut dapat Anda coba untuk mendesain sebuah furniture dengan mudah serta lebih cepat daripada Anda menggambarnya secara manual. Hasil 3D yang ditampilkan dari software ini akan semakin membuat desain Anda terlihat lebih nyata dan tentunya lebih bagus.

Share this Post:
Posted by dony ardiansyah
Image