6 Strategi Membuat Ruangan di Rumah Terlihat Mewah dan Mahal

6 Strategi Membuat Ruangan di Rumah Terlihat Mewah dan Mahal

asriland.com - Anda ingin membuat ruangan di rumah terlihat elegan dan mewah, begini strategi membuat ruangan di rumah terlihat mewah dan mahal tanpa harus menghabiskan banyak uang untuk renovasi, sebab perubahan kecil yang cerdas, bisa membuat kesan yang elegan di ruangan rumah anda.

Siapa sih yang tidak ingin ruangan dirumahnya menjadi lebih elegan, mewah dan terkesan mahal. Walaupun mungkin rumah anda termasuk rumah yang dibeli dengan harga murah, tetapi tidak berarti anda tidak membuat rumah anda kelihatan mewah seperti halnya rumah-rumah yang mewah yang memiliki harga selangit.

Yang perlu anda lakukan adalah berpikir cerdas, serta bisa memanfaatkan dan mengenali apa saja yang bisa anda tambahkan pada ruangan dirumah anda sehingga akan menjadi lebih menarik dan elegan. Tetapi jangan salah, sebab apabila anda salah strategi, bukannya membuat ruangan anda menjadi lebih elegan malah akan membuat ruangan anda tidak memiliki konsep yang jelas.

Untuk itu, kali ini kami akan membagikan strategi membuat ruangan di rumah terlihat mewah dan mahal yang bisa anda simak dibawah ini.

Strategi Membuat Ruangan di Rumah Terlihat Mewah dan Mahal

Perhatikan jendela

Hal pertama Untuk membuat ruangan terlihat mahal, maka yang perlu anda perhatikan adalah jendela dalam ruangan anda. Pastikan jendela tersebut tidak kosong dan berikan gorden pada jendela tersebut. Hal ini dilakukan agar ruangan terlihat rapi dan bersih.

Selain itu, agar ruangan terkesan mewah, anda bisa melakukan dekorasi dengan menggunakan warna gorden sesuai dengan nuansa yang ingin anda bangun pada ruangan tersebut. Pastikan warna yang Anda gunakan selaras dengan dekorasi lainnya. Dengan begitu, ruangan anda akan terlihat mahal hanya dengan menambahkan gorden yang cocok pada ruangan.

Gunakan tekstur mewah

Apabila anda ingin mendapatkan tampilan yang mewah dalam ruangan anda, salah satu cara untuk mendapatkannya adalah dengan menambahkan tekstur mewah ke dalam ruangan. Adapun maksud dari tekstur mewah ini yaitu anda bisa menggunakan furnitur ruangan seperti permadani, karpet, atau selimut berbahan beludru yang mampu memberikan kesan mewah pada ruangan dirumah anda.

Lakukan penataan

Salah satu cara yang perlu anda perhatikan jika ingin membuat ruangan terlihat mewah adalah dengan memperhatikan penataan ruangan tersebut. Ruangan yang rapi dan bersih akan membuat ruangan Anda terlihat nyaman dan bahkan bisa terlihat lebih luas.

Maka dari itu, penting bagi anda melakukan penataan barang dengan baik, serta gunakan furnitur seminimal mungkin agar ruangan tidak terlihat berantakan.

Letakkan vas besar

Meletakkan vas besar yang terisi rangkaian bunga mampu membuat ruangan anda terlihat mewah. Saat anda pergi ke hotel berbintang atau restoran mewah, tentu anda pernah melihat vas besar seperti ini yang diletakkan dalam ruangan sehingga vas tersebut menampilkan kesan mewah. Sama halnya dengan ruangan di rumah, anda juga bisa menerapkan cara ini pada ruangan di rumah anda jika ingin ruangan tersebut terlihat mahal.

Gunakan karpet

Menambahkan karpet atau permadani dapat berperan penting membuat ruangan anda terlihat lebih mahal. Anda bisa menggunakan pola, tekstur, dan warna yang elegan untuk menciptakan suasana yang mewah.

Selain membuat ruangan anda terlihat mahal, dengan menambahkan karpet atau permadani ini akan membuat kaki anda terasa nyaman saat melangkah di ruangan tersebut. Maka dari itu, cara ini bisa menjadi cara yang efektif apabila anda menginginkan ruangan sederhana anda terlihat mahal.

Pencahayaan baik

Dan tips terakhir yang bisa menjadi strategi membuat ruangan dirumah anda menjadi mewah dan mahal adalah memperhatikan pencahayaan dalam ruangan yang sering menjadi titik fokus dan bisa mengubah tampilan serta menambah estetika dalam ruangan. Maka dari itu, perhatikan lampu yang anda pilih dan berikan lilin-lilin dekoratif pada ruangan agar bisa memberikan suasana yang mewah.

Selain itu, perhatikan juga dekorasi lampu yang anda pilih, contohhnya anda menggunakan lampu pahatan atau lampu gantung pada ruangan.

Demikian informasi mengenai strategi membuat ruangan di rumah terlihat mewah dan mahal. Semoga berguna dan bermanfaat.

Share this Post:
Posted by arazone
Image