5 Tips Cara Menyewa Ruko untuk Bisnis atau Usaha

5 Tips Cara Menyewa Ruko untuk Bisnis atau Usaha

asriland.com - Menyewa ruko atau rumah toko merupakan solusi banyak pebisnis yang ingin memulai usaha dengan menyewa tempat sebagai tempat kegiatan bisnis dan usaha. Namun perlu anda ketahui, terdapat beberapa tips menyewa atau mengontrak ruko agar bisnis yang anda jalankan bisa berkembang seperti yang anda inginkan. Begini tips cara menyewa ruko untuk usaha yang bisa anda simak dibawah ini.

Walaupun saat ini bisnis semakin modern dengan sentuhan teknologi digital yang semakin pesat dimana berbisnis bisa dilakukan secara online, tetapi memiliki sebuah tempat seperti ruko sebagai tempat usaha atau kantor akan semakin melengkapi bisnis yang dijalankan. Contohnya saja apabila anda menjual pakaian secara online tentu akan lebih baik apabila anda memiliki tempat offline berupa ruko agar pelanggan bisa langsung ke toko anda untuk melihat langsung pakaian yang anda jual. Atau bisa juga ketika anda memiliki agen properti secara online, dimana akan lebih baik ketika anda memiliki ruko sebagai kantor marketing dimana calon kostumer anda bisa datang untuk melihat brosur properti dan melakukan negosiasi.

Selain itu, tidak semua jenis bisnis bisa efektif dan efisien dilakukan secara online sebut saja seperti bisnis bahan bangunan, bisnis percetakan dan lainnya yang lebih efektif dilakukan secara offline.

Cara Menyewa Ruko untuk Bisnis atau Usaha

Bagi anda yang berminat dan berencana menyewa ruko untuk kegiatan bisnis dan usaha anda, maka berikut beberapa tips dalam memilih dan menyewa ruko yang bisa menunjang usaha dan bisnis anda yang bisa anda simak sebagai berikut.

Memilih Ruko di Lokasi yang Strategis

Hal pertama dan paling penting untuk beberapa jenis bisnis adalah pentingnya memiliki ruko dengan lokasi yang strategis dan berkaitan erat dengan usaha dan bisnis yang anda lakukan. Contohnya saja apabila anda membuka bisnis percetakan maka sebaiknya memilih ruko disekita kampus besar maupun dikawasan perkantoran. Atau apabila anda memiliki usaha laundry, maka sebaiknya memiliki ruko di lokasi pada penduduk.

Menyesuaikan Biaya Ruko dengan Bujet

Panduan menyewa ruko untuk usaha selanjutnya adalah menyesuaikan biaya sewa ruko per bulan dengan bujet yang tersedia. Anda juga perlu memperhatikan biaya listrik dan air, apakah biaya tagihannya dibebankan kepada anda sebagai penyewa ruko atau tidak.

Selain itu, anda juga perlu mempelajari biaya lain yang dapat dibebankan ke penyewa ruko adalah pajak, biaya asuransi dan perawatan bangunan (maintenance).

Cek Fasilitas yang Disediakan oleh Ruko

Sebelum memutuskan untuk menyewa atau membeli ruko, maka sebaiknya anda mengecek kembali fasilitas-fasilitas yang disediakan oleh ruko tersebut yang meliputi jumlah ruangan, lantai, serta kamar mandi apakah sesuai dengan deskrips dan sesuai dengan kebutuhan anda.

Selain itu, usahakan memilih ruko yang menyediakan fasilitas yang menunjang bisnis anda. Seperti apabila anda memiliki bisnis ritel yang pada umumnya memiliki jumlah pembeli yang banyak dalam sehari, maka sebaiknya memiliki lahan parkir yang luas untuk kenyamanan pelanggan serta orang-orang disekitar ruko anda.

Menggunakan Jasa Agen Properti yang Andal

Bagi anda yang belum pernah menyewa ruko sebelumnya, maka untuk memberikan kemudahan dan efisien, dimana anda bisa menggunakan jasa agen properti atau agen real estat untuk mempermudah urusan jual-beli.

Agen properti sendiri memiliki keahlian dalam memilih dan mencermati negosiasi penyewaan ruko agar tidak terjadi kecurangan. Selain itu, agen properti juga memiliki banyak daftar ruko yang bisa anda pilih sesuai dengan budget dan kebutuhan anda.

Perhatikan Rekam Jejak Pemilik Ruko

Dan tips terakhir dalam menyewa ruko adalah dengan memperhatikan rekam jejak pemilik ruko untuk menghindari ha-hal yang tidak diinginkan di kemudian hari, dimana anda harus bisa memastikan bahwa pemilik ruko tidak memiliki masalah tertentu yang mungkin akan berdampak pada bisnis Anda.

Contohnya saja seperti apa pemilik ruko tidak memiliki masalah dengan bank dan menjaminkan ruko ke bank? Sebab apabila demikin dan terjadi cicilan yang menunggak atau gagal bayar, maka akan mengancam bisnis anda dimana anda harus segera angkat kaki dari ruko tersebut karena penyitaan bank.

Demikian informasi mengenai tips cara menyewa ruko untuk usaha dan bisnis, semoga berguna dan bermanfaat serta bisa menjadi referensi bagi anda yang berencana mencari ruko untuk usaha yang anda jalankan.

Share this Post:
Posted by arazone
Image