Ide Desain Rumah Futuristik

Ide Desain Rumah Futuristik

Meskipun masih jarang, namun desain arsitektur rumah dengan gaya futuristik sudah banyak diadaptasi di kota-kota besar. Anda bisa menemukannya pada rumah-rumah yang memiliki tampilan menonjol dan menarik. Jika anda menginginkan rumah yang memiliki tampilan beda, unik, menonjol, namun tidak norak, maka desain rumah futuristik ini sangat direkomendasikan. Gaya desain rumah ini mengacu pada hal-hal yang berkaitan dengan masa depan yang lebih menonjolkan desain yang cukup kuat dibandingkan dengan desain-desain lainnya.

Salah satu tampilan yang cukup unik di dalam rumah ini adalah pada desain fasadnya. Atap rumah gaya futuristik ini tampil seperti menyambung ke arah depan tanpa batasan, tidka seperti rumah-rumah pada umumnya. Ditambah dengan motir-motif warna yang bermain di arap rumah yang tampil mencolok. Jika melihat ke bagian belakang rumah, maka kemiringan yang ditonjolkan akan tampak terlihat unik. Jika selama ini bentuk bangunan akan tampil lebih geometris dengan ujung yang menyudut, maka hal ini tidak akan terlihat sama sekali pada desain rumah futuristic. Tak hanya itu, di bagian interior rumah dibuat dengan desain yang tidak kalah mewah dan indahnya. Nah bagi anda yang tertarik dengan desain rumah futuristik, mungkin ide-ide desain rumah di bawah ini dapat anda jadikan referensi yang dapat diterapkan di dalam rumah and.a

1. Cocoon House

Desain rumah ini terinspirasi dari kepompong yang bisa anda lihat pada bagian struktur tengahnya. Bangunan yang ada di sampingnya didesain dengan sentuhan kaca dan kayu yang ditambahkan agar dapat meningkatkan kesan futuristik pada rumah. ventilasi didesain dengan bentuk lingkaran yang ada di bagian atas kepompong sehingga dapat memberikan cahaya matahari masuk ke dalam rumah di siang hari.

2. Flights of Birds

Strktur rumah ini dirancang dengan bentuknya yang menyerupai sayap burung. Jika anda berpikir bentuk ini hanya dijadikan hiasan, maka anda salah besar. Setiap bagian desain rumah model futuristik ini memiliki fungsi yang menjadikanya sebagai rumah yang modern dan imajinatif

3. Moebius House

Rumah model moebius ini memiliki tampilan bentuk atap yang sangat khas. Di salah satu sisi atap berwarna putih solid membentang luas di atas lantai 1 yang dapat digunakan sebagai teras di lantai 2.

4. H3 House

Tampilan futuristic dari model rumah ini benar-benar terlihat sempurna. Bangunan  rumah didesain dengan warna putih yang bersih di bagian atas sehingga membuat kesan rumah ini seperti melayang. Desain rumah ini benar-benar memperliahtkan masa depan yang rmaha lingkungan karena menggunakan energi panas bumi.

5. OLS house

Model rumah yang indah ini memiliki sentuhan futuristic yang dirancang sempurna bagi anda yang memiliki keluarga kecil. Desain khusus dengan kondisi lantai utama yang ditinggikan. Meskipun beurkuran kecil, namun rumah ini akan tampak besar dan kokoh dipandang.

6. Dupli Casa

Gambaran desain rumah ini terlihat seperti rumah rua yang berubah menjadi model futuristik. Rumah ini memiliki desain yang terlihat menonjol pada duplikasi dan rotasi. Dinding-dinding kaca di dalam rumah benar-benar cocok dan memperlihatkan bagaimana suasan rumah di masa depan.

7. The komb house

Rumah ini terlihat begitu menarik dikarenakan desainnya yang begitu unik. Dengan menggunakan teknologi serta bahan yang meminimalkan efek terhadpa lingkungan. Seperti fitur panel surya, daur ulang air, lampu LED yang hemat energi, dan lainnya yang menggambarkan suasana rumah di masa depan.

Nah itu tadi beberapa ide desain rumah futuristik yang bisa anda terapkan untuk membuat hunian yang nyaman ditempati bersama keluarga. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat untuk anda.

Share this Post:
Posted by dony ardiansyah
Image