Cara Benar dan Aman Membersihkan Wallpaper di Rumah
Wallpaper adalah elemen dekoratif yang mampu mengubah suasana ruangan secara instan. Namun, seiring waktu, debu, noda, dan kotoran bisa menempel dan membuat tampilannya kurang sedap dipandang. Untuk para pecinta dekorasi rumah, pada artikel ini kami akan membahas secara lengkap tentang cara benar dan aman membersihkan wallpaper di rumah tanpa merusaknya.
Dengan fokus utama membersihkan wallpaper di rumah, kami akan memberikan tips praktis dan mudah diterapkan agar dinding rumah anda selalu terlihat bersih dan terawat dimana jika anda termasuk pecinta rumah estetik, menjaga kebersihan wallpaper adalah langkah penting untuk menjaga keindahan ruangan.
Kenapa Penting Membersihkan Wallpaper di Rumah?
Wallpaper yang bersih memberikan kesan segar dan rapi di dalam ruangan. Selain aspek visual, wallpaper yang kotor juga bisa menjadi tempat berkembangnya bakteri dan jamur, terutama jika terkena lembap. Dengan rutin membersihkan wallpaper di rumah, anda tidak hanya menjaga estetika, tapi juga menciptakan lingkungan yang lebih sehat.
Sebelum mulai membersihkan wallpaper di rumah, sangat penting untuk mengetahui jenis bahan wallpaper yang digunakan. Beberapa wallpaper tahan air dan bisa dibersihkan dengan kain basah, namun ada juga yang hanya bisa dibersihkan dengan metode kering agar tidak rusak.
Adapun beberapa jenis wallpaper umum di pasaran:
- Vinyl: tahan air dan mudah dibersihkan dengan lap basah.
- Kain atau tekstil: butuh penanganan khusus karena lebih rentan rusak.
- Kertas: sangat sensitif terhadap air, hanya bisa dibersihkan dengan metode kering.
Cara Membersihkan Wallpaper di Rumah Sesuai Jenisnya
Membersihkan Wallpaper Vinyl
Untuk jenis ini, membersihkan wallpaper di rumah cukup mudah karena permukaannya tidak menyerap air. Berikut langkah-langkahnya:
- Gunakan lap lembut atau spons yang dibasahi air sabun ringan.
- Lap bagian wallpaper yang kotor secara perlahan.
- Hindari menggosok terlalu keras agar tidak merusak lapisan pelindung.
- Setelah dibersihkan, keringkan dengan kain kering yang lembut.
Membersihkan Wallpaper Kain atau Tekstil
Jenis ini perlu perhatian ekstra saat membersihkan wallpaper di rumah karena serat kain bisa rusak jika terkena terlalu banyak air. Berikut langkah-langkahnya:
- Gunakan penyedot debu dengan nozzle khusus untuk permukaan kain.
- Untuk noda, coba gunakan kain mikrofiber lembab, bukan basah.
- Hindari produk kimia karena bisa meninggalkan bekas atau memudarkan warna.
Membersihkan Wallpaper Kertas
Jenis ini adalah yang paling rapuh. Membersihkan wallpaper di rumah dengan jenis ini hanya disarankan menggunakan cara kering. Berikut langkah-langkahnya:
- Gunakan kemoceng atau kain lembut kering.
- Hindari penggunaan cairan pembersih.
- Untuk noda membandel, coba gunakan penghapus pensil secara perlahan.
Tips Umum Membersihkan Wallpaper di Rumah dengan Aman
Ada beberapa hal penting yang harus diperhatikan saat membersihkan wallpaper di rumah, apapun jenisnya:
- Selalu lakukan uji coba di area kecil dan tersembunyi sebelum membersihkan seluruh permukaan.
- Gunakan bahan yang lembut dan tidak abrasif.
- Hindari cairan pembersih yang mengandung alkohol atau pemutih.
- Bersihkan secara berkala, minimal sekali dalam dua minggu, agar kotoran tidak menumpuk.
Cara Mengatasi Noda Membandel pada Wallpaper
Membersihkan wallpaper di rumah yang terkena noda membandel membutuhkan pendekatan yang lebih hati-hati. Untuk noda minyak, taburkan sedikit bedak bayi atau tepung maizena, diamkan, lalu bersihkan perlahan.
Noda tinta bisa dibersihkan dengan cotton bud yang sedikit dibasahi alkohol (hanya untuk wallpaper vinyl). Adapun noda makanan bisa diatasi dengan air hangat dan sedikit sabun, tetapi lakukan secara hati-hati dan cepat.
Demikian informasi mengenai cara benar dan aman membersihkan wallpaper dirumah yang dapat menjadi panduan anda. Dengan begitu, wallpaper akan tetap awet dan indah untuk jangka panjang. Semoga berguna dan bermanfaat.