6 Panduan Memilih Rumah Bebas Banjir Agar Tidak Menyesal
Memilih rumah bebas banjir pastinya menjadi hal yang harus anda perhatikan saat membeli rumah agar anda tidak menyesal dikemudian hari. Dan agar anda tidak salah memilih, pada kesempatan kali ini kami akan membagikan panduan memilih rumah bebas banjir yang dapat menjadi poin penting yang wajib anda perhatikan.
Seperti yang kita ketahui bersama dimana di banyak kota dan daerah di Indonesia, permasalahan banjir masih menjadi "momok" utama yang harus menjadi perhatian utama banyak masyarakat di tanah air.
Dan salah satu contoh pertimbangannya adalah dengan cermat memilih dan menentukan rumah yang bebas banjir sebab siapapun tentu menginginkan tempat tinggal yang aman, rapi, dan bersih dan tidak perlu takut ketika banjir datang dan masuk kerumah. Ada banyak kerugian yang bisa dialami pemilik rumah yang terkena banjir, mulai dari kerugian finansial, ketidaknyamanan, hingga mengancam kesehatan dan bahkan keselamatan.
Jika anda berencana membeli rumah, maka pada artikel kami kali ini, anda bisa menyimak panduan memilih rumah bebas banjir untuk menjadi pertimbangan anda sebagai berikut.
Panduan Memilih Rumah Bebas Banjir Agar Tidak Menyesal
Cek Riwayat Banjir
Tips pertama dan langkah pertama yang dapat lakukan adalah dengan melakukan pengecekan riwayat banjir dengan datang langsung atau melihat peta rawan bencana. Saat ini terdapat beberapa situs yang bisa anda gunakan untuk melakukan pengecekan. Di antaranya petabencana.id, bnpb.go.id, bmkg.go.id, atau pun situs resmi Badan Penanggulangan Bencana Daerah masing-masing lokasi.
Tinjau Ketinggian Tanah
Memilih rumah yang berada di daerah tinggi tentu saja memiliki risiko banjir yang lebih rendah. Karena itu, sebaiknya pilih rumah yang berada di daerah yang lebih tinggi untuk mengurangi kemungkinan banjir saat hujan besar.
Memeriksa Sistem Drainase
Jangan lupa untuk memeriksa juga kondisi sistem drainase di sekitar rumah berfungsi dengan baik. Pastikan saluran air tidak tersumbat dan mengalir dengan lancar. Selain itu, perhatikan juga keberadaan parit atau sistem pembuangan lain yang memadai. Sistem drainase yang buruk dapat membuat air hujan menumpuk dan menimbulkan banjir.
Kenali Pola Hujan
Rumah yang berada di wilayah dengan curah hujan tinggi memiliki risiko banjir yang lebih tinggi. Karena itu, tidak ada salahnya untuk memeriksa data cuaca dan musim hujan sebelum membeli rumah di area tertentu.
Lokasi dengan Sumber Air
Selanjutnya, sebaiknya hindari membeli rumah di tempat yang terlalu dekat dengan sumber air seperti sungai, area resapan besar lainnya. Area seperti ini cenderung memiliki risiko banjir yang tinggi. Sebagai antisipasi, pilih rumah yang berada cukup jauh dari sumber air. Sehingga, risiko banjir bisa lebih rendah.
Konsultasikan dengan Ahli
Dan terakhir, apabila anda masih merasa ragu atau merasa bingung, maka tidak ada salahnya untuk menggunakan jasa profesional atau ahli yang memiliki pengalaman dalam masalah banjir. Dengan begitu, anda bisa mendapatkan informasi dan saran yang lebih spesifik sebagai pertimbangan. Meskipun lebih mahal, menggunakan tenaga ahli dapat menghindarkan Anda dari kerugian yang lebih besar di masa depan akibat banjir.
Demikian informasi mengenai panduan memilih rumah bebas banjir agar anda tidak merasa menyesal dikemudian hari akibat salah memilih lokasi rumah untuk anda dan keluarga tercinta anda. Semoga berguna dan bermanfaat.