Tips Punya Rumah Dekat Tower Seluler Dan Bahayanya
Masih banyak orang yang tidak mengetahui bahaya memiliki rumah dekat tower yang membuat pilihan ini kadang kerap diabaikan. Dan oleh sebab itu, pada kesempatan kali ini kami membagikan tips memiliki rumah dekat tower bagi anda yang sudah terlanjur memilikinya dan juga bahayanya.
Tidak bisa dipungkiri dimana masih banyak orang yang masih beranggapan bahwa memiliki rumah dekat dengan tower seluler bisa menjadi pilihan menarik, terutama bagi yang mencari lokasi strategis dengan sinyal komunikasi yang kuat. Hal tersebut membuat banyak orang menghiraukan beberapa aspek penting lainnya seperti bahaya yang mengintai memiliki rumah dekat tower.
Perlu anda ketahui bahwa sejumlah penelitian menemukan efek jangka panjang bagi para pemilik rumah dekat tower dimana adanya risiko terhadap dampak kesehatan yang disebabkan oleh paparan radiasi eletromagnetik dari tower seluler. Maka dari itu, apabila memungkinkan sebaiknya anda memastikan memiliki rumah dengan jarak aman dari tower.
Selesai dampak pada kesehatan, bahaya memiliki rumah dekat tower juga bisa beragam yang mana bisa anda simak sebagai berikut.
Bahaya Rumah Dekat Tower
Berpotensi Roboh
Bahaya rumah dekat tower adalah berpotensi roboh. Meskipun konstruksi bangunan tower sudah dibangun sesuai standar, tidak jarang terjadi kasus menara BTS roboh dan menimpa bangunan di sekitarnya.
Tersengat Listrik
Bahaya lain yang bisa ditimbulkan adalah tersengat listrik dimana hal ini bisa menimpa siapa saja, tak terkecuali warga di sekitar permukiman. Kejadian ini dapat terjadi jika adanya korsleting aliran listrik.
Terjadi Kebakaran
Bahaya tower seluler dekat rumah adalah terjadi kebakaran dimana mungkin sering didengar adanya kebakaran yang menimpa menara BTS yang disebabkan korsleting pada sirkuit di dalam shelter. Jika tidak diantisipasi, kebakaran yang terjadi berpotensi menjalar ke daerah sekitarnya dan rawan menimbulkan ledakan.
Bahaya Terkena Sambaran Petir
Tower telekomunikasi berisiko terjadinya petir dan angin kencang. Walaupun menara BTS sudah dilengkapi dengan sarana penangkal petir, hal tersebut tak menjamin bahwa warga merasa aman dan nyaman. Apalagi, menara seluler kerap dianggap sebagai pemicu terjadinya sambaran petir saat turun hujan.
Harga Jual Menurun
Bahaya tower dekat rumah lainnya adalah harga jual rumah yang berisiko turun dimana dampak yang ditimbulkan dari rumah dekat tower BTS membuat calon pembeli pikir-pikir kembali untuk membeli rumah tersebut.
Tips Punya Rumah Dekat Tower Seluler
Sedangkan bagi anda yang sudah terlanjur memiliki rumah dekat tower atau BTS maka berikut kami bagikan beberapa tips punya rumah dekat tower seluler untuk meminimalisir bahaya dampak radiasi tower bagi kesehatan jangka panjang.
- Anda bisa mencari tahu seberapa jauh tower seluler dari rumah yang ditempati. Jarak tower yang lebih jauh dari rumah umumnya membuat paparan radiasi lebih rendah.
- Apabila tower seluler mengganggu pemandangan, pertimbangkan untuk memasang tanaman atau pagar yang tinggi.
- Sebisa mungkin untuk menghindari aktivitas di dekat tower seluler terutama saat turun hujan.
Demikian informasi mengenai tips punya rumah dekat tower beserta dengan bahayanya. Semoga berguna dan bermanfaat.