8+ Panduan Cara Memilih Cat Tembok Rumah yang Awet dan Kualitas Baik

8+ Panduan Cara Memilih Cat Tembok Rumah yang Awet dan Kualitas Baik

asriland.com - Bagi anda yang ingin melakukan pengecatan ulang di tembok rumah atau ruangan anda, maka penting untuk memilih cat tembok yang benar agar hasilnya sesuai dengan harapan. Dan pada kesempatan kali ini kami akan membagikan panduan cara memilih cat tembok rumah yang awet dan memiliki kualitas baik.

Sebagaimana yang kita ketahui bersama dimana memilih cat tembok yang tepat untuk rumah anda merupakan langkah penting dalam menjaga penampilan rumah dan ruangan sekaligus memberikan perlindungan bangunan anda dari cuaca dan kerusakan.

Saat ini tentunya kita bisa menemukan beragam merek dan warna cat dipasaran dimana masing-masing menjanjikan kualitas cat yang baik. Namun dalam memilih cat pun tidak dilakukan sembarangan dimana terdapat beberapa poin penting yang harus menjadi pegangan anda ketika memilih cat rumah. Mulai dari memilih cat tembok yang tahan lama dan memiliki daya tahan terhadap cuaca eksternal seperti hujan, sinar UV, dan perubahan suhu. Penting juga untuk memperhatikan kualitas bahan dasar yang digunakan dalam cat tersebut dan lainnya.

Untuk lebih lengkapnya, maka berikut kami bagikan panduan cara memilih cat tembok rumah yang awet dan berkualiatas baik untuk menjadi referensi anda dibawah ini.

Panduan Cara Memilih Cat Tembok Rumah yang Awet dan Kualitas Baik

Mulai dari Ruangan yang Kecil

Yang pertama, jika anda masih bingung dan belum yakin ingin mengecat tembok dengan warna apa, maka anda bisa mencoba mengecat ruangan yang luasnya tidak begitu besar. Di sini, anda bisa melakukan eksperimen kecil-kecilan dengan mencoba warna cat baru, kalau dirasa suka dan cocok maka anda bisa mengecat ke ruangan yang lebih luas.

Pikirkan Warna Cat Sesuai Mood

Terkadang, perasaan atau mood dapat mempengaruhi seseorang dalam memilih warna cat rumah. Selain itu, pertimbangkan juga suasana ruangan yang akan anda tempati, gunakan perasaan hati anda untuk menentukan warna cat yang pas.

Contohnya, apabila anda ingin warna cat di kamar tidur utama mengusung nuansa yang tenang dan bahagia, anda bisa menggunakan cat tembok berwarna netral atau pastel. Lalu, di area ruang makan ingin mengusung warna cat yang terasa nyaman untuk ditempati, anda bisa memilih warna-warna cerah.

Perhatikan Pencahayaan yang Digunakan

Selain dipengaruhi oleh mood, anda juga perlu memperhatikan pencahayaan di dalam rumah. Kalau rumah anda memiliki cahaya lampu pijar, maka lebih menonjolkan warna-warna hangat dan kuning.

Sementara itu, kalau rumah anda mengusung cahaya lampu pendar, maka warna yang dihasilkan cenderung lebih ke warna biru. Jadi, perhatikan juga pencahayaan yang digunakan di rumah anda agar tidak salah memilih warna cat.

Pahami Arti Setiap Warna

Memilih warna cat tembok rumah tidak bisa dilakukan secara sembarangan, maka dari itu anda harus memahami arti dari setiap warna. Biar lebih mudah, berikut terminologi yang dipakai untuk menjelaskan sebuah warna:

Hue merupakan julukan untuk sebuah warna. Nilai hue dapat dipengaruhi oleh seberapa terang atau gelap warna tersebut. Dalam hal ini warna merah dan biru adalah hue.
Saturation atau saturasi adalah seberapa besar pengaruh dominan hue dalam suatu warna. Misalnya, saat mengubah warna dari merah ke pink, maka nilai hue merah akan menjadi kurang dominan.

Tes Warna Cat Baru yang Ingin Dipakai

Apabila anda ragu dengan warna cat yang baru dibeli, cobalah tes cat tersebut dengan mengecatnya di atas papan poster atau salah satu tembok rumah. Tes ini juga membantu anda untuk mempertimbangkan warna-warna yang lebih kuat, tajam, lembut, atau netral. Jadi, rumah anda terlihat lebih indah karena mengusung warna-warna yang indah di mata.

Gunakan Warna Cat Tembok yang Serasi dengan Atap

Bagi anda yang ingin mengecat tembok eksterior rumah, usahakan jangan sampai salah memilih warna. Untuk itu, anda bisa memilih warna cat yang serasi dengan atap atau genteng rumah. Pada umumnya, rumah modern saat ini memiliki atap yang cenderung berwarna gelap. Nah, anda bisa memadukannya dengan warna cat tembok yang tidak begitu mencolok seperti putih, krem, atau abu-abu.

Jangan Gunakan Satu Warna

Mengecat dinding rumah memang perlu mempertimbangkan sejumlah aspek seperti mood dan nuansa yang ingin diciptakan. Maka dari itu, sebaiknya jangan menggunakan satu warna saja untuk mengecat seluruh tembok rumah.

Agar lebih berwarna, anda bisa mengusung warna-warna cerah untuk area kamar tidur dan tempat bermain si kecil. Untuk bagian ruang tamu, kamar utama, atau dapur bisa mengusung warna-warna yang lebih kalem.

Tentukan Transisi Warna yang Pas

Seperti yang dijelaskan di atas, usahakan tidak menggunakan satu warna saja untuk mengecat seluruh tembok rumah. Namun, penggunaan warna cat tembok yang bermacam-macam juga harus disesuaikan dengan baik, agar bisa menciptakan transisi warna yang pas.

Tentu, transisi warna cat tembok yang tidak pas akan menimbulkan kesan nabrak, terlalu ramai, dan tidak estetik. Cobalah memadukan warna kalem seperti putih di ruang tamu, krem di ruang makan, dan abu-abu di area taman.

Pasang Aksesoris untuk Ruangan yang Pas

Setelah mengecat tembok rumah dengan warna yang sesuai, kini anda tinggal mengisi peralatan rumah tangga dan beragam aksesoris. Tapi perlu diingat, jika anda ingin memasang sejumlah aksesoris di dinding usahakan kombinasi warnanya sesuai.Jadi, tidak hanya bentuk aksesorisnya saja yang diperhatikan, tapi perlu juga mempertimbangkan warna yang digunakan.

Gunakan Tabel Lingkaran Warna

Apabila anda masih kesulitan untuk menentukan warna yang pas, maka anda bisa mencoba gunakan tabel lingkaran warna. Dengan bantuan tabel ini, anda dapat menentukan kombinasi warna kontras yang pas agar menghasilkan nuansa rumah yang ciamik.

Demikian informasi mengenai panduan cara memilih cat tembok rumah yang awet dan memiliki kualitas baik. Semoga berguna dan bermanfaat.

Share this Post:
Posted by arazone
Image