Begini Cara Membersihkan Kerak di Lantai Kamar Mandi

Begini Cara Membersihkan Kerak di Lantai Kamar Mandi

Apakah anda bingung cara membersihkan kerak bandel di lantai kamar mandi rumah anda? maka anda tidak perlu bingung lagi sebab kali ini kami akan membagikan beberapa tips dan panduan cara mengatasinya.

Kerak sering kali muncul di permukaan lantai kamar mandi dan merupakan masalah umum yang dialami banyak pemilik rumah. Namun walaupun merupakan hal yang umum, tetapi anda tidak bisa menganggap remeh kerak dan membiarkannya begitu saja.

Kerak yang dibiarkan begitu saja selain bisa merusak penampilan kamar mandi anda sehingga tampak kotor, tetapi juga bisa berbahaya bagi penghuni rumah dan bisa mengancam keselamatan sebab bisa menyebab lantai kamar mandi yang licin dan membuat orang terjatuh.

Kerak yang muncul dikamar mandi bisa disebabkan karena beberapa alasan seperti air bekas sabun yang mengering dan kotoran tubuh alami yang tersisa. Selain itu kerak bisa disebabkan oleh tingkat kelembaban kamar mandi yang tinggi. Tingkat kelembaban yang tinggi tersebut mengakibatkan lantai kamar mandi lebih mudah berkerak, menguning, serta licin.

Jika anda termasuk yang bermasalah dengan masalah kerak bandel di kamar mandi, maka kali ini kami akan membagikan cara membersihkan kerak bandel di lantai kamar mandi rumah anda.

Bahan yang diperlukan untuk Membersihkan Kerak di Lantai Kamar Mandi

Hal pertama yang harus anda siapkan sebelum membersihkan kerak di lantai kamar mandi adalah menyiapkan bahan dan peralatan yang akan anda gunakan. Simak daftarnya sebagai berikut.

  • Jeruk nipis
  • Cuka
  • Asam sitrat
  • Baking soda
  • Pasta gigi
  • Kaporit
  • Cairan pembersih kamar mandi

Cara membersihkan kerak kamar mandi

Jika anda telah menyiapkan bahan diatas, maka berikut langkah-langkah membersihkan kerak lantai di kamar mandi sebagai berikut.

Menggunakan sikat dan cairan pembersih

Kerak yang muncul di permukaan lantai kamar mandi bisa hilang dengan digosok menggunakan sikat dan cairan pembersih. Anda bisa lakukan cara ini secara rutin agar kerak tidak terlanjur muncul banyak.

Membersihkan kerak dengan cairan cuka

Cairan cuka dipercaya cukup ampuh menghilangkan kerak di kamar mandi. Anda hanya perlu mencampurkan ½ cangkir cuka dengan air hangat sebanyak satu liter. Lalu, sikat kamar mandi Anda dengan cairan tersebut.

Untuk bagian kerak yang membandel, siram menggunakan cairan tersebut lalu diamkan selama sekitar 15 menit. Setelah itu, sikat bagian tersebut dan siram hingga bersih.

Menaburkan baking soda

Anda bisa membuat kerak rontok dengan baking soda. Cukup taburkan baking soda di bagian berkerak, lalu diamkan sekitar 15–30 menit. Setelah meresap, gosok permukaan berkerak tersebut, lalu siram dengan air hangat.

Menggunakan pasta gigi

Pasta gigi juga bisa digunakan untuk menghilangkan kerak. Anda bisa oleskan pasta gigi secukupnya pada area yang berkerak, lalu sikat hingga bersih.

Menggunakan asam sitrat

Asam sitrat bisa digunakan untuk membuat adonan pembersih kerak. Anda cukup tuangkan asam sitrat ke dalam mangkuk kecil, lalu tambahkan sedikit air hingga menjadi seperti pasta. Apabila sudah, oleskan pasta tersebut di bagian kamar mandi yang berkerak. Lalu anda bisa diamkan selama beberapa jam lalu bilas menggunakan air hangat.

Menggunakan jeruk nipis

Dan terakhir anda bisa memanfaatkan jeruk nipis juga bisa menghilangkan kerak. Caranya pun cukup mudah dimana anda cukup peras jeruk nipis pada bagian shower, keran, lantai, atau dinding kamar mandi yang berkerak lalu diamkan 10–15 menit. Setelah itu, gosok bagian tersebut menggunakan spons dan bilas dengan air hangat. Kemudian, keringkan menggunakan kain microfiber.

Demikian informasi mengenai cara membersihkan kerak bandel di lantai kamar mandi rumah. Semoga berguna dan bermanfaat.

Share this Post:
Posted by arazone
Image