Ilmu Negosiasi Dasar

Ilmu Negosiasi Dasar

Usaha dan bisnis yang tidak memerlukan modal terlalu banyak adalah dengan menjadi seorang developer ataupun broker properti dan menjalin kerjasama dengan banyak para investor properti. Mengapa menjadi seorang broker atau developer properti tidak membutuhkan modal? Karena menjadi seorang developer properti merupakan pekerjaan yang cukup mudah dan memang terkenal tidak membutuhkan modal sebab pekerjaan Anda hanya mempertemukan calon pembeli dengan penjual properti. Setelah calon pembeli dan penjual mencapai kesepakatan maka Anda juga akan mendapatkan hasil dari properti yang bisa Anda dapat jualkan tersebut. Besar kecilnya pendapatan atau keuntungan yang bisa Anda peroleh tergantung dengan banyak atau tidaknya barang properti yang berhasil Anda jual. Biasanya para pemilik barang properti akan memberikan bonus yang lumayan untuk broker yang berhasil menjual properti dengan nilai yang cukup besar.

  • Ilmu Negosiasi Dasar

Meski termasuk ke dalam jenis pekerjaan yang sangat mudah di lakukan tetapi seorang developer properti haruslah memiliki ilmu dasar yang dapat di gunakan untuk memperlancar pekerjaan yang ia lakukan. Apalagi untuk seorang developer yang baru maka Anda harus mulai mempelajari banyak pelajaran tentang bisnis properti. Salah satu ilmu yang harus Anda miliki adalah ilmu negosiasi dasar. Karena ilmu negosiasi ini lah yang akan membantu Anda untuk mendapatkan barang properti yang Anda inginkan atau yang di inginkan oleh client Anda. Adapun ilmu negosiasi dasar adalah sebagai berikut ini.

  1. Persiapkan jawaban untuk mengantisipasi pertanyaan yang di ajukan client

Seorang developer properti profesional tentu saja sudah memiliki jawaban atas pertanyaan yang di ajukan oleh para client ketika sedang bekerja sama. Bagi Anda yang baru menjadi seorang developer properti maka ilmu negosiasi dasar yang pertama harus Anda lakukan adalah menyiapkan jawaban untuk segala pertanyaan yang mungkin nantinya di keluarkan oleh client. Dengan menyiapkan jawaban sebelum bertemu dengan client akan menjadikan Anda lebih siap dan tentu saja lebih bisa bersikap tenang sehingga client bisa lebih yakin dengan kemampuan Anda.

  1. Kuasai beberapa bahasa

Saat sudah mulai bekerja di lapangan Anda akan menemukan banyak client dengan latar belakang bahasa yang berbeda. Sedangkan kegiatan negosiasi adalah kegiatan diskusi yang melibatkan kegiatan perbincangan yang lama. Oleh karena itu Anda harus mulai mempelajari untuk menguasai bahasa asing atau minimal bahasa inggris agar Anda tidak kebingungan ketika mendapatkan seorang client dari luar negeri.

  1. Mempunyai persiapan yang matang

Hal utama dalam ilmu negosiasi dasar adalah Anda harus memiliki persiapan yang matang dalam hal negosiasi. Untuk membuat sebuah persiapan yang matang Anda bisa memulainya dari mempelajari banyak hal seputar tentang bisnis properti. Selain pengetahuan Anda juga harus memiliki perlengkapan negosiasi yang lengkap.

  1. Tetap fokus pada tujuan Anda

Tujuan di lakukannya negosiasi adalah untuk mendapatkan hasil akhir yang di sepakati bersama. Namun Anda harus tetap ingat pada tujuan Anda melakukan negosiasi itu untuk apa. Jangan sampai Anda terbawa arus pembicaraan dengan client Anda lalu melupakan tujuan awal Anda.

  1. Jelaskan tentang keuntungan yang akan di peroleh client

Ketika sedang melakukan negosiasi maka hal yang harus Anda lakukan adalah menekankan tentang keuntungan yang bisa di peroleh client Anda dan apa saja manfaat yang bisa di dapatkan oleh client Anda.

Nah itu tadi beberapa ilmu negosiasi dasar yang ada pada bisnis properti.

Share this Post:
Posted by dony ardiansyah
Image